Di lokasi yang sama, GM Service dan Motorsport CS Division PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), M Abidin mengatakan, pihaknya terus berimprovisasi dengan memberikan layanan after sales premium atau bengkel premium yang terbaik kepada konsumen.
"Salah satu terobosan yang dilakukan Yamaha Mekar Service Centre di Cibinong sebagai bengkel resmi premium terbesar saat ini menawarkan banyak fasilitas seperti premium pit, display part yang lengkap dan premium Aksesories," kata Abidin.
Eric menambahkan, setelah Yamaha Mekar Motor Cibinong, project selanjutnya dalam waktu dekat menyegarkan dealer Yamaha Mekar Motor di Bintaro. "Setelah ini kita akan menyegarkan bengkel dan dealer yang ada di Bintaro," katanya.