Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Yamaha Nmax 2026 Meluncur, Punya Jubah Baru
Advertisement . Scroll to see content

Lebarkan Sayap, Yamaha Buka Bengkel Premium Terbesar di Indonesia

Kamis, 20 Februari 2020 - 13:46:00 WIB
Lebarkan Sayap, Yamaha Buka Bengkel Premium Terbesar di Indonesia
Dealer Yamaha Mekar Motor melebarkan sayapnya dengan membuka bengkel premium terbesar di Indonesia kawasan Cibinong. (Foto: iNews.id/Riyandy Arystio)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Yamaha Mekar Motor melebarkan sayapnya dengan membuka bengkel premium di kawasan Cibinong. Bengkel tersebut merupakan yang terbesar di Indonesia.

Direktur Yamaha Mekar Motor, Eric Saputra mengatakan bengkel di Cibinong ini merupakan bengkel terbesar se-Indonesia karena terdapat banyak fasilitas seperti bengkel perbaikan, painting shop, speed shop, gears store dan cafe.

"Yamaha Mekar Service Center merupakan bagian dari proyek percontohan Yamaha yang dilengkapi ragam fasilitas modern sejalan dengan misi kami dan Yamaha untuk bisa mengikuti iklim bisnis yang semakin berkembang dewasa ini," ujarnya di Cibinong, Bogor, Kamis (20/2/2020).

Yamaha Mekar Service Center juga dilengkapi Prime Gears store yang menjadi distributor resmi helm Arai dan appararel merek Taichi. Prime Gears Store di sini merupakan cabang dari yang telah ada di Yamaha Mekar Motor Bintaro.

Tak hanya itu, untuk sektor balap, Yamaha Mekar Motor Service Center juga menyediakan dyno test untuk konsumen yang ingin melihat kemampuan mesin sepeda motornya serta speed shop.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut