MANDALIKA, iNews.id – Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, kembali membuat heboh dengan tingkah uniknya di MotoGP Indonesia 2023. Kali ini, dia membikin gimmick foto The Power of Emak-emak lagi di Sirkuit Mandalika.
Pada dalam gelaran MotoGP Indonesia 2022 lalu, Espargaro viral di media sosial. Sebab, dia mengunggah foto berboncengan dengan dua anggota timnya menggunakan motor balap miliknya di Sirkuit Mandalika.
Yang membuat unik adalah pembalap asal Spanyol itu menuliskan kalimat The Power of Emak-emak dalam keterangan fotonya. Dia juga menambahkan gambar seorang ibu yang membonceng tiga anaknya dengan menggunakan sebuah motor matic, yang menggambarkan sebuah kekuatan dari seorang emak-emak.
Kini, pada MotoGP Indonesia 2023, Espargaro lagi-lagi melakukan hal yang sama. Dia mengunggah foto bersama keluarga kecilnya di Instagram-nya, @aleixespargaro, pada Jumat (13/10/2023).