Cerita Comeback Luar Biasa Jonatan Christie Vs Viktor Axelsen: 11 Poin Beruntun di Gim Penentu

Dimas Wahyu Indrajaya
Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie. (Foto: PBSI)

Momen paling menegangkan terjadi pada babak penentuan. Comeback luar biasa dicetak Jonatan Christie usai tertinggal sembilan angka.

Axelsen saat itu memang berada di jalur kemenangan dengan unggul 19-10. Namun, tak disangka Jonatan Christie mampu mengejar bahkan sampai menyalip dan menang.

Jonatan Christie menolak kalah meski fans sudah menilai asanya sudah habis dalam ajang ini. Dia sukses mencetak 11 angka beruntun seusai melakukan gempuran habis-habisan. Bahkan rally 26 pukulan tercipta saat skor menjadi sama kuat 19-19. Jonatan Christie pun menang atas Axelsen dan melaju ke final French Open 2019.

Sayangnya, Jonatan Christie gagal meraih podium pertama ajang ini. Dia dikalahkan wakil China, Chen Long dengan skor 21-19, 21-12.

Mengesampingkan hasil ajang itu, comeback luar biasa Jonatan Christie vs Viktor Axelsen kerap dikenang fans. Sosok yang kini menduduki ranking 3 dunia itu dianggap memperlihatkan perjuangan keras dalam mengharumkan Indonesia di pentas internasional.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
4 hari lalu

Hasil Undian Malaysia Open 2026: Gregoria Mundur, Perang Saudara Tak Terelakkan

All Sport
15 hari lalu

Ungkapan Hati Jonatan Christie Usai Tersingkir Tanpa Poin di BWF World Tour Finals 2025

All Sport
15 hari lalu

Jonatan Christie Tersingkir dari BWF World Tour Finals 2025 usai Dikalahkan Christo Popov 

All Sport
16 hari lalu

Jadwal Lengkap Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2025 Hari Ini: Jonatan Christie Vs Anders Antonsen!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal