Diikuti Ratusan Petenis, Piala PJ Gubernur 2023 Jadi Ajang Tambah Jam Terbang Atlet Muda

Andhika Khoirul Huda
Piala PJ Gubernur 2023 diikuti dengan sangat antusias oleh ratusan petenis. (Foto: MNC portal Indonesia)

JAKARTA, iNews.id – Turnamen Tenis Piala PJ Gubernur 2023 diikuti dengan sangat antusias oleh ratusan petenis. Kejuaraan tersebut diharapkan membantu atlet-atlet muda Indonesia menambah jam terbang.

Piala PJ Gubernur 2023 diselenggarakan oleh Pengurus Daerah DKI Jakarta Persatuan Tenis Lapangan Indonesia (Pelti), di Lapangan Tenis Hotel Borobudur, Jakarta, 11-17 Desember. Turnamen ini untuk kali pertama kembali dihelat setelah terakhir berlangsung pada 2017 silam.

Sebanyak 132 peserta memeriahkan turnamen ini. Mereka terbagi dalam empat nomor yang dipertandingkan, yakni tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda putri.

Para pemain dari berbagai daerah di Tanah Air bersaing untuk memperebutkan total hadiah sebesar Rp200 juta. Bahkan, pemain kelas internasional seperti Beatrice Gumulya dan Jessy Rompies juga turut memeriahkan kejuaraan ini.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
All Sport
22 hari lalu

Kisah Manis Janice Tjen di 2025: Juara WTA, Tembus Grand Slam, Panen Medali SEA Games

All Sport
1 bulan lalu

Janice Tjen Mundur di Semifinal SEA Games 2025, Harus Puas Raih Perunggu

All Sport
1 bulan lalu

Janice Tjen dan Christo/Dila ke Semifinal, Tenis Indonesia Dipastikan Tambah Medali SEA Games 2025

Kuliner
2 bulan lalu

Fakta Unik! Janice Tjen Lebih Suka Paha Ayam Ketimbang Dada

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal