Dorna Yakin MotoGP Kazakhstan 2024 Tetap Digelar: Sejauh Ini Tak Ada Masalah

Bagas Abdiel Kharis Theo
CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta, yakin MotoGP seri Kazakhstan akan tetap digelar musim ini. Dia menyebut sejauh ini tidak ada kendala yang berarti. (foto: Ilustrasi MotoGP/Redbull Content)

"Argentina (dibatalkan) karena kami tidak yakin dapat melakukannya dalam kondisi yang memungkinkan. Promotor tidak dapat menjamin layanan yang dapat diberikan karena situasi di sana, dan itulah yang kami pikirkan," lanjutnya.

Di luar Argentina, hingga saat ini belum ada yang menyatakan keinginan mundur sebagai tuan rumah MotoGP. Andai ada tuan rumah yang menyatakan mundur lagi, Ezpeleta tidak ada niat untuk mencari pengganti.

"Tapi sisanya masih ada. Saya kira kalau ada yang dibatalkan kami tidak akan menggantinya. Itu memungkinkan Anda memiliki 21 seri, dan kami baik-baik saja," sambungnya.

"Kami selalu mengatakan bahwa lebih dari 22 tampaknya tidak (benar) bagi kami. Saya tidak melihat ada masalah dengan hal lain.” imbuhnya. 

Sebelumnya ada informasi lokasi cadangan resmi untuk musim MotoGP 2024 adalah Hungaria. Tetapi pernyataan Ezpeleta tersebut membuat Hungaria tidak mungkin menjadi tuan rumah pengganti.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
All Sport
5 hari lalu

Jorge Lorenzo Sebut 2 Pembalap Paling Mengejutkan di MotoGP 2025, Marc Marquez Minggir Dulu!

All Sport
6 hari lalu

Raul Fernandez Gemilang! Rajai Tes Pramusim MotoGP 2026 di Valencia

All Sport
12 hari lalu

Marco Bezzecchi dan Aprilia Jadi Kombinasi Paling Mematikan di MotoGP

All Sport
16 hari lalu

Marc Marquez Diyakini Lewati Rekor Valentino Rossi di MotoGP

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal