ODENSE, iNews.id - Ganda putra Indonesia Mohamamad Ahsan/Hendra Setiawan dikalahkan duo Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada 16 Besar Denmark Open 2023, Kamis (19/10/2023) malam WIB. Mereka tumbang 21-16, 5-21 dan 15-21.
Ahsan/Hendra tampil ngotot di awal game pertama. Mereka langsung menjauh 8-3.
Pasangan yang dijuluki The Daddies itu terus menjaga konsistensi hingga mengunci interval 11-3.
Perlahan Aaron/Soh mulai bangkit. Juara dunia 2022 itu mampu memangkas ketertinggalan hingga 11-13.
Untungnya Ahsan/Hendra tak panik. Mereka kembali meraup poin demi poin dan memenangkan game pertama.