SAKHIR, iNews.id- Pembalap tim Scuderia Ferrari Charles Leclerc juara di F1 GP Bahrain 2022 pada Minggu (20/3/2022) malam WIB. Sementara, juara dunia 2021 pembalap tim Red Bull, Max Verstappen gagal finis.
Peringkat kedua dihuni oleh pembalap Scuderia Ferrari lainnya Carlos Sainz. Disusul peringkat ketiga oleh pembalap Mercedes AMG Petronas Lewis Hamilton.
Jalannya Balapan:
Awal yang buruk bagi Valtteri Bottas, dia turun ke posisi 14 dari peringkat keenam. Di sisi lain ada kontak antara Sebastian Ocon dan Mick Schumacher di tikungan keenam.
Setelah lima lap, Leclerc masih terus memimpin terpaut 1,4 detik dari Verstappen. Dia terpaut 4 detik dari Carlos Sainz di urutan ketiga.
Sebastian Ocon mendapat penalti lima detik di tikungan keenam karena tabrakan dengan Schumacher. Hal itu membuat Ocon tercecer hingga posisi ke-10.
Hingga lap ke-11, posisi para pembalap tak banyak berubah. Hanya saja di peringkat keempat yang tadinya ditempati Hamilton kini disalip oleh Sergio Perez.
Di tengah balapan, Hamilton mengganti bannya ke setelan keras. Sementara Verstappen beralih dengan ban lunak.