Hasil Kejuaraan Dunia 2022: Sengit! Ana/Tiwi Tumbang di Tangan Duo Prancis

Andhika Khoirul Huda
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kalah di babak awal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022. Ana/Tiwi kalag dari pasangan Prancis, Margot Lambert/Anne Tran 19-21 dan 19-21.(Foto: Twitter/@INABadminton)

Tak mau kalah, Ana/Tiwi mengamuk pada gim kedua. Mereka tampil trengginas dengan permainan menyerang yang efektif yang membuat mereka tancap gas dengan keunggulan 5-2.

Setelah itu, pasangan Merah-Putih terus menjaga jarak dengan memimpin 9-6 meski Lambert/Tran sempat mendekat dengan selisih satu angka, yakni 9-10. Namun, smash keras yang dilancarkan oleh Ana tak mampu dikembalikan oleh Tran dan itu membawa Ana/Tiwi unggul 11-9 pada interval gim kedua.

Usai rehat, pertandingan berjalan semakin menarik. Kedua pasangan saling jual beli sarangan dalam permainan yang cepat. Lambert/Tran pun bisa menyamakan kedudukan di angka 15-15.

Setelah itu, Ana/Tiwi sempat kembali memimpin dengan menginjak angka 19 lebih dulu. Namun sayang, mereka lengah di poin-poin kritis hingga akhirnya Lambert/Tran membalikkan keadaan menjadi 19-21 yang sekaligus menutup gim kedua. 

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
23 hari lalu

Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Indonesia Masters 2026, Apriyani/Lanny Debut

All Sport
28 hari lalu

Ana/Trias Kalah, Indonesia Raih Medali Perak SEA Games 2025

All Sport
28 hari lalu

Rachel/Febi Tumbang, Indonesia vs Thailand 1-1 di Final SEA Games 2025

All Sport
30 hari lalu

Ana/Trias Bungkam Go/Toh, Indonesia vs Malaysia Imbang 2-2 di Semifinal SEA Games 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal