Hasil Kualifikasi Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Atlet Rusia Bersinar di Indonesia

Cikal Bintang Raissatria
Pesenam Rusia, Angelina Melnikova. (Foto: iNews/Cikal Bintang)

Dia juga memuji keramahan masyarakat Indonesia yang membuatnya merasa nyaman selama berada di Jakarta. 

“Mereka sangat ramah, baik hati, dan selalu tersenyum,” tambah peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tersebut dengan senyum puas.

Di posisi kedua, pesenam asal Jepang Aiko Sugihara menorehkan 54.099 poin. Sementara itu, atlet muda Aljazair, Kaylia Nemour, menempati posisi ketiga dengan 53.865 poin. Ketiganya akan memimpin daftar 24 pesenam yang lolos ke babak final Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025.

Sayangnya, tiga wakil Indonesia belum beruntung di babak ini. Salsabila Hadi Pamungkas dan Alarice Mallica Prakoso menutup kualifikasi masing-masing di posisi ke-65 dan ke-66. Sementara Larasati Rengganis harus absen karena cedera jari yang dideritanya sebelum tampil.

Meski belum ada wakil Indonesia di final, penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Tanah Air tetap menjadi momen bersejarah bagi dunia senam nasional. Atlet-atlet muda Indonesia mendapat kesempatan berharga untuk belajar langsung dari para pesenam elite dunia seperti Melnikova, Sugihara, dan Nemour.

Angelina Melnikova kini menjadi favorit kuat untuk menyabet gelar juara dunia. Performa stabil, teknik bersih, serta ketenangan yang ditunjukkan di Indonesia Arena membuktikan dia masih menjadi salah satu pesenam paling dominan di dunia.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
6 hari lalu

Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia Futsal 2026, Garuda Hadapi Misi Balas Dendam Raksasa Asia

Nasional
2 bulan lalu

Momen Presiden Prabowo Berpantun dalam Sambutan Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2025

Soccer
3 bulan lalu

Hasil Drawing Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Satu Grup dengan Korea Selatan, Kirgistan, dan Irak

All Sport
3 bulan lalu

Komentar Mengejutkan Hector Souto usai Timnas Futsal Indonesia Bantai Australia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal