Hasil Latihan Bebas 3 MotoGP Malaysia 2022: Bagnaia Melempem, Jorge Martin Tercepat

Muammar Yahya Herdana
Hasil latihan bebas 3 MotoGP Malaysia 2022 di Sirkuit Sepang, Sabtu (22/10/2022) pagi WIB (foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)

SEPANG, iNews.id – Hasil latihan bebas 3 MotoGP Malaysia 2022 di Sirkuit Sepang, Sabtu (22/10/2022) pagi WIB sudah diketahui. Calon juara dunia rider Ducati Lenovo melempem.

Sesi latihan bebas ketiga ini dikuasai Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin. Dia berhasil menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 58,583 detik.

Jalannya Latihan Bebas 3

Setelah tampil cukup mengecewakan di Latihan Bebas 1 dan 2, Bagnaia tampil ngotot sejak awal latihan bebas ketiga. Setelah 10 menit berlangsung, rider Italia itu sempat merebut posisi pertama dengan catatan terbaik 1 menit 59,167 detik.

Sementara itu, rider Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, juga berhasil memperbaiki kecepatannya demi menjadi yang tercepat. Namun dirinya masih  berada di posisi ketiga setelah Bagnaia dan rekan setimnya, Jack Miller.

Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, kembali mengalami kesulitan di FP3 setelah juga terpuruk di hari pertama. Rider asal Spanyol itu pun harus berjuang lebih ekstra apabila ingin langsung memastikan tempat langsung ke Kualifikasi 2 (Q2).

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
6 hari lalu

Alex Rins Galau di MotoGP 2025! Pembalap Yamaha Masih Puasa Podium Jelang Seri Algarve

All Sport
6 hari lalu

Respons Dingin Francesco Bagnaia usai Ban Bocor Hancurkan Peluang Podium di Sepang

All Sport
6 hari lalu

Jorge Martin Dipastikan Absen di MotoGP Portugal 2025, Pemulihan Belum Tuntas

All Sport
7 hari lalu

Francesco Bagnaia Layangkan Protes Keras ke Dorna usai MotoGP Malaysia 2025, Ada Apa?

All Sport
7 hari lalu

Tragis! Bagnaia Gagal Finis di MotoGP Malaysia 2025 Akibat Ban Bocor, Michelin Beri Penjelasan Mengejutkan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal