Dengan hasil tersebut, Ginting berhasil mempertahankan gelar. Karena dia memang merupakan juara pada Singapore Open 2022 lalu. selain itu, dia merebut titel keempat di 2023.
Tak kalah seru adalah ganda putra. Duet Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, memastikan diri sebagai juara. Mereka mengalahkan wakil China, Liang Wei Keng/Wang Chang, dengan skor 21-13 dan 21-18.
Bagi Hoki/Kobayashi, kemenangan ini sekaligus melepas dahaga. Pasalnya, sudah lama mereka tak menapaki puncak podium. Mereka terakhir melakukannya pada Malaysia Masters 2022 lalu.
Ganda Putri: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan vs Baek Ha Na/Lee So Hee (21-16, 21-12)
Tunggal Putri: An Se-young vs Akane Yamaguchi (21-16 dan 21-14)
Ganda Campuran: Mathias Christiansen/Alexandra Boje vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (21-14, 20-22, 21-16)
Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting vs Anders Antonsen (21-16, 21-13)
Ganda Putra: Takuro Hoki/Yugo Kobayashi vs Liang Wei Keng/Wang Chang (21-13, 21-18)