Hasil Liga Futsal Profesional: Drama 7 Gol, Pendekar United Libas Kancil BBK

Quadiliba Al-Farabi
Pendekar United menang 4-3 atas Kancil BBK pada pekan kedelapan Liga Futsal Profesional, Sabtu (26/2/2022) malam. Duel berlangsung di GOR Manunggal Jati. (Foto: Instagram/galeri.futsal)

Di penghujung babak pertama, Kancil BBK mampu memperkecil kedudukan. Refani Putra yang tak terkawal berhasil menceploskan bola sehingga menutup babak pertama dengan skor 3-1.

Di babak kedua, Kancil BBK menaikkan intensitas permainan. Benar saja, dua gol mereka lesatkan sehingga membuat permainan menjadi semakin ketat.

Gol kedua untuk mereka diciptakan oleh Syahril Riyanto. Sementara gol ketiga diukir Wais Alkarni.

Laga pun berlangsung semakin ketat. Kedua tim saling mengotak-ngatik strategi dengan melakukan beberapa kali time out.

Akhirnya, dewi fortuna berpihak kepada Pendekar United. Gol penentu mereka ciptakan melalui lesatan pemain yang menjadi man of the match di laga ini Ramdhan Jamaluddin. Skor 4-3 pun bertahan untuk kemenangan Pendekar United.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
19 hari lalu

Blacksteel FC Papua Bantai Nanzaby FC 4-1! Langsung Tancap Gas di Pekan Perdana PFL

All Sport
21 hari lalu

Hasil Pro Futsal League: Moncongbulo FC Ditundukkan Fafage Banua

All Sport
3 bulan lalu

Siap-Siap! MNCTV Siarkan Langsung Nusantara Futsal League 2025

All Sport
3 bulan lalu

Puji Prestasi Fenomenal BTS di Pro Futsal League, Kemenpora Siap Bersinergi dengan FFI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal