Hasil Malaysia Masters 2022: Menang Mudah, Gregoria ke Perempat Final usai Tekuk Wakil Korsel

maulana yusuf
Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung lolos ke perempat final Malaysia Masters 2022. (Foto: Twitter/@INABadminton)

KUALA LUMPUR, iNews.id - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil melangkah ke perempat final Malaysia Masters 2022. Hasil itu didapatkan Gregoria usai menang atas wakil Korea Selatan, Kim Ga Eun dengan skor 21-11, 21-9.

Bermain di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada Kamis (7/7/2022) siang WIB, Gregoria mampu menguasai jalannya pertandingan. Berkat kerja kerasnya, pebulu tangkis berusia 22 tahun itu bisa menang mudah dua gim langsung.

Sejak gim pertama dimulai, Gregoria langsung tancap gas mengendalikan permainan. Tercatat, dia kerap merepotkan Kim Ga Eun dengan pukulan smash akuratnya. Alhasil, Gregoria sempat memimpin dengan skor 4-2.

Sebaliknya, Kim Ga Eun tak mau kalah untuk berunjuk gigi. Dia juga sesekali memberi ancaman di gim pertama ini. Namun, wakil Korea Selatan itu masih kesusahan untuk mendapatkan poin dan belum mampu mengejar ketertinggalannya.

Sementara itu, Gregoria terus memperlebar jarak dengan Kim Ga Eun. Dia mampu unggul 11-5 di interval gim pertama ini. Selepas jeda, Gregoria kemudian terus menunjukkan tajinya dan mampu memperlebar keunggulan menjadi 15-5.

Tak berhenti sampai di sana, Gregoria terus berusaha untuk menjauhkan jarak. Berkat pukulan smash yang akuratnya, Gregoria sukses menutup gim pertama dengan kemenangan telak 21-11.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Hasil Undian Kumamoto Masters 2025: Wakil Indonesia Langsung Hadapi Lawan Berat 

Seleb
11 hari lalu

Profil Kim Ga Eun, Aktris Korea Selatan yang Baru Menikah di Usia 36 Tahun

Seleb
11 hari lalu

Selamat! Kim Ga Eun dan Yoon Sun Woo Akhirnya Menikah setelah 10 Tahun Pacaran

All Sport
17 hari lalu

Gregoria Mariska Tunjung Tersingkir Prematur dari French Open 2025

All Sport
17 hari lalu

Link Live Streaming French Open 2025 Hari Ini: Ginting dan Gregoria Panaskan Babak Pertama!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal