Hasil Singapore Open 2022: Menang Comeback! Ahsan/Hendra ke Semifinal usai Libas Duo India

Cikal Bintang
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju ke semifinal Singapore Open 2022 usai mengalahkan wakil India, M.R. Arjun/Dhruv Kapila di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Jumat (15/7/2022). (Foto: Twitter/@INABadminton)

Terpantau, ganda putra ranking 40 dunia itu dengan mudah meraih poin demi poin. Namun, memasuki akhir pertandingan gim kedua, Ahsan/Hendra berhasil mengejar ketertinggalan dengan meraih poin beruntun.

Walhasil, Ahsan/Hendra akhirnya menang di gim kedua dengan skor 21-18. Kemenangan ranking tiga dunia itu memaksa Arjun/Kapila bermain di gim ketiga, atau pertandingan penentuan.

Pada gim ketiga, Ahsan/Hendra langsung tancap gas sejak awal pertandingan. Tak mau menyianyiakan momentum, The Daddies bermain tanpa tekanan dan melakukan variasi serangan yang sukses membongkar pertahanan Arjun/Kapila.

Situasi ini membuat Arjun/Kapila tak bisa berbuat banyak. Alhasil, mereka tertinggal empat poin dari runner up All England 2022 tersebut. Menjelang akhir pertandingan, Ahsan/Hendra semakin nyaman menguasai jalannya pertandingan.

Pada akhirnya, Ahsan/Hendra berhasil menang di gim ketiga atas Arjun/Kapila dengan skor 21-17. Untuk selanjutnya, Ahsan/Hendra akan berhadapan dengan pemenang laga Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China), di babak semifinal Singapore Open 2022.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
2 bulan lalu

Mantap! Hendra Setiawan/Debby Susanto Juara BWF World Senior Championships 2025

All Sport
3 bulan lalu

Mohammad Ahsan Tolak Mentah-Mentah Tawaran Melatih dari Luar Negeri, Kenapa?

All Sport
3 bulan lalu

Didampingi sang Legenda, Sabar/Reza Usung Misi Juara Dunia di Paris

All Sport
3 bulan lalu

Comeback Sang Legenda! Hendra Setiawan Bongkar Target Serius di BWF World Senior Championships 2025

All Sport
3 bulan lalu

Menanti Aksi Hendra Setiawan di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Senior 2025, Main Ganda Campuran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal