KALLANG, iNews.id - Jadwal Singapore Open 2023 hari ini, Rabu (7/6/2023) sudah dirilis. Ada 11 wakil Indonesia yang beraksi pada babak 32 Besar di Singapore Indoor Stadium.
Salah satu aksi yang ditunggu Badminton Lovers Tanah Air adalah Anthony Sinisuka Ginting. Tunggal putra andalan PBSI itu meladeni kekuatan wakil Hong Kong Ng Ka Long Angus.
Ginting selaku juara bertahan diharapkan bisa berbicara banyak di Singapore Open edisi kali ini. Tahun lalu dia juara setelah mengalahkan Kodai Naraoka (Jepang) di final.
Bukan hanya Ginting wakil Indonesia yang menyandang status juara bertahan Singapore Open. Ada pula Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva (ganda putri).
Apriyani/Fadia akan berhadapan dengan pasangan tuan rumah, Jin Yu Jia/Wong Jia Ying Crystal. Bukan hanya penampilan mereka yang layak dinantikan.
Dua pasangan senior ganda putra Indonesia yakni Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga bakal unjuk gigi.
Menariknya mereka sama-sama berhadapan dengan ganda Taiwan. Minions bersua Su Ching Heng/Ye Hong Wei, sedangkan The Daddies melawan Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan.