KUALA LUMPUR, iNews.id – Jonatan Christie memastikan tiket semifinal Malaysia Open 2026 setelah membungkam tunggal putra Jepang, Kodai Naraoka, pada laga perempatfinal di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (9/1/2026) sore. Kemenangan ini diraih Jonatan melalui dua gim langsung.
Jonatan Christie tampil efektif dan disiplin sepanjang pertandingan. Tunggal putra peringkat empat dunia itu menuntaskan perlawanan Kodai Naraoka dengan skor 21-17 dan 21-13.
Sejak awal gim pertama, Jonatan langsung mengambil inisiatif serangan. Dia tampil trengginas dan mampu mengendalikan tempo permainan untuk menekan lawannya.
Kodai Naraoka tidak tinggal diam. Wakil Jepang itu mampu mengimbangi permainan Jonatan hingga terjadi kejar-kejaran poin menjelang interval gim pertama.
Memasuki jeda interval, Kodai sempat membalikkan keadaan dan unggul 11-7. Situasi ini memaksa Jonatan meningkatkan fokus dan kesabaran dalam mengatur ritme permainan.
Selepas interval, Jonatan bermain lebih tenang dan konsisten. Dia perlahan mencuri poin demi poin hingga kembali merebut keunggulan dan menutup gim pertama dengan skor 21-17.