ODENSE, iNews.id - Anthony Ginting dan Jonatan Christie mundur dari French Open 2021. Cedera yang mereka derita jadi penyebabnya.
French Open 2021 sejatinya digelar pekan depan tepatnya dari 26-31 Oktober. Namun Ginting dan Jojo dipastikan tak akan berpartisipasi dalam turnamen yang digelar di Paris itu.
Keduanya sudah cedera sejak memperkuat Tim Indonesia pada ajang Thomas Cup 2020 di Denmark. Setelahnya mereka tetap memaksakan diri untuk bertanding di Denmark Open 2021.
Akibatnya langkah Ginting terhenti di ronde pertama. Dia mundur karena cedera saat melawan wakil Prancis, Thomas Rouxel.