Korea Selatan Hanya Kalah Keberuntungan dari Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Andika Rachmansyah
Timnas Korea Selatan U-23 menelan kekalahan dari Timnas Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024. (Foto: Istimewa/Yonhap)

“Pertama-tama, selamat untuk pihak Indonesia,” kata Jae-yong, dilansir dari situs resmi AFC, Jumat (26/4/2024).

“Meskipun kami mendapat kartu merah, para pemain tidak pernah menyerah dan mencetak gol penyeimbang. Kami tidak cukup beruntung untuk memenangkan adu penalti,” sambungnya.

Lebih lanjut, Jae-yong mengakui Korea Selatan U-23 kesulitan untuk bangkit dari ketertinggalan. Berbagai cara pun juga sudah dicoba oleh mereka. Meski masih belum berhasil, dia mengungkapkan kalau anak asuhnya telah bermain sesuai dengan instruksinya.

“Kami pikir akan sangat sulit untuk bangkit dari ketertinggalan untuk mengalahkan Indonesia. Saya mengatakan kepada anak-anak saya bahwa kami harus memanfaatkan bola mati atau serangan balik, mereka telah bermain sesuai instruksi dan saya tidak menyalahkan mereka,” tutur Jae-yong.

Kekalahan ini praktis membuat Korea Selatan U-23 harus tersingkir dan dipastikan absen main di Olimpiade 2024 Paris. Padahal, mereka tidak pernah absen untuk tampil di Olimpiade sejak edisi 1998. Tapi sekarang, rekor apik mereka harus dipatahkan oleh Timnas Indonesia U-23 yang dipimpin oleh sosok Shin Tae-yong.

Sementara, kemenangan atas Korea Selatan U-23 membuat Timnas Indonesia U-23 mencatatkan sejarah dengan berhasil melaju ke babak semifinal untuk pertama kalinya. Untuk lawan di semifinal, Skuad Garuda Muda akan berhadapan dengan pemenangan laga Uzbekistan U-23 versus Arab Saudi U-23 yang akan bertandingan malam hari ini pukul 21.00 WIB.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Destinasi
3 hari lalu

Universitas di Korea Perketat Aturan, Pelaku Kekerasan Ditolak Masuk Perguruan Tinggi

Internasional
4 hari lalu

Mantan Presiden Korsel Yoon Suk Yeol Divonis 5 Tahun Penjara terkait Pemberlakuan Darurat Militer

Soccer
4 hari lalu

Jadwal Siaran Langsung Perempat Final Piala Asia U-23 2026: Vietnam Vs UEA, Live RCTI!

Film
4 hari lalu

Film Indonesia–Korea Tolong Saya Jadi Angin Segar Industri Perfilman, Ini Alasannya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal