Maestro Bulu Tangkis Rudy Hartono, Juara All England yang Dicatat Buku Rekor Dunia

Fitradian Dimas Kurniawan
Pebulu tangkis legendaris Indonesia, Rudy Hartono. (Foto: Twitter/@YonexAllEngland)

JAKARTA, iNews.id - Rudy Hartono pernah mencatatkan prestasi emas di bulu tangkis internasional. Sang maestro bulu tangkis menjadi pengoleksi All England terbanyak hingga saat ini.

Julukan maestro bulu tangkis tersemat dalam diri Rudy Hartono. Sebutan itu didapatkannya setelah banyak prestasi yang diraih olehnya di ajang bulu tangkis internasional.

Salah satunya All England. Pada ajang bergengsi ini, Rudy Hartono menjadi juara untuk pertama kalinya pada edisi 1968.

Saat itu di Gedung Empire Pool, London, Rudy yang tampil di sektor tunggal putra naik ke podium tertinggi. Orang-orang takjub karena sosok kelahiran Surabaya tersebut masih berusia 18 tahun.

Pebulutangkis legendaris Indonesia Rudy Hartono. Foto: Istimewa

Rudy Hartono kala itu mengalahkan wakil Malaysia Tan Aik Huang, 15-12 dan 15-9. Dia pun tercatat sebagai atlet termuda yang menjuarai turnamen bulu tangkis tertua di dunia itu. Konon, popularitas bulu tangkis di Indonesia semakin meroket dan menggeser sepak bola yang sebelumnya lebih terkenal.

Hebatnya, Rudy Hartono rajin memanen gelar juara di ajang All England. Sosok kelahiran 18 Agustus 1949 itu meraih delapan gelar pada ajang tersebut.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
20 hari lalu

Sabar/Reza dan Alwi Farhan Tembus Final Bulu Tangkis SEA Games 2025

All Sport
21 hari lalu

Setelah Beregu, PBSI Kejar Emas dari Tunggal Putra dan Ganda Putra SEA Games 2025

All Sport
21 hari lalu

Jadwal Wakil Indonesia di Semifinal Bulu Tangkis SEA Games 2025: Merah Putih Mendominasi

All Sport
21 hari lalu

Putri KW Menggila! Usir Wakil Malaysia dan Sabet Tiket Semifinal SEA Games 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal