JAKARTA, iNews.id - Federasi Futsal Indonesia (FFI) resmi menunjuk Marcos Sorato sebagai pelatih anyar Timnas Futsal Indonesia. Sorato menggantikan Mohamad Hashemzadeh yang beberapa waktu lalu mundur dari kursi pelatih.
“Barusan kita melihat penandatanganan kontrak untuk penunjukan Mr. Marcos Sorato, sebagai head coach futsal Indonesia, ini berita baik, saat coach yg sebelumnya dari Iran pulang, ada keperluan di negaranya,” kata Ketua Umum FFI, Hary Tanoesoedibjo pada konferensi pers, Jumat (4/8/2023).
“Pada hari ini kita lihat sendiri sudah resmi ditunjuk Pak Marcos Sorato sebagai head coach futsal Indonesia, prestasinya luar biasa,” ujarnya.
Rekam jejak kepelatihan Sorato pun cukup menjanjikan. Dia membawa Timnas Brasil menjuarai Piala Dunia Futsal sebanyak dua kali, yakni pada edisi 2008 dan 2012 silam.