Mustohir Kembali Pimpin POBSI Kalsel, Siap Cetak Atlet Biliar Berprestasi

MNC Media
H Mustohir Arifin atau Haji Imus dikukuhkan sebagai Ketum PB POBSI Kalimantan Selatan dalam acara Musyawarah Provinsi, Sabtu (19/3/2022). (Foto: MNC Media)

Dengan kembalinya terpilih Haji Imus menjadi ketua, dirinya mengatakan akan meneruskan program-program yang telah dia laksanakan dengan pengurus sebelumnya, dan menambahkan program yang belum dilaksanakan. Salah satu yang akan dilakukannya yaitu dengan bersinergi bersama seluruh rumah-rumah biliar yang ada di Kalsel untuk mengadakan turnamen yang terjadwal.

Musprov PB Pobsi Kalsel. (Foto: MNC Media)

"Tentunya kami bersama pengurus, akan meneruskan program kerja kami yang telah dilakukan, dan akan menambahkan beberapa program kami, salah satunya akan bersinergi dengan para rumah biliar untuk mengadakan event turnamen," katanya.

Selain itu, Haji Imus menambahkan akan lebih fokus mencetak atlet biliar berprestasi di provinsinya. Saat ini terbukti banyak atlet dari Kalsel yang bersinar di PON Papua dengan membawa satu emas dan dua perak. Juga salah satu atletnya yang tengah mengikuti seleknas untuk mewakili Indonesia di SEA Games Vietnam 2022.

"Kami akan lebih fokus mencetak bibit atlet berprestasi, yang akan meneruskan tren positif para atlet kami saat ini, untuk di masa yang akan datang," tutupnya.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
All Sport
16 hari lalu

Kemenpora Tinjau Pelatnas Biliar Indonesia, Target Emas SEA Games 2025 di Depan Mata

All Sport
22 hari lalu

Turnamen Biliar Dunia Terbesar Digelar di Bali! Saksikan PBS World Championship Series Live GTV

All Sport
29 hari lalu

Kevin Sanjaya Bangga SVB Puji-Puji PBC Indonesia

All Sport
29 hari lalu

Shane Van Boening Takjub! Biliar Indonesia Melesat Pesat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal