PBSI Tarik Gregoria Mariska dari Australia Open 2025, Ini Penyebab Utamanya

Cikal Bintang Raissatria
Tunggal Putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: PBSI)

JAKARTA, iNews.id – Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) resmi menarik Gregoria Mariska Tunjung dari Australia Open 2025 karena masalah kebugaran usai tampil intens di Kumamoto Masters 2025. Keputusan ini menjadi langkah tegas demi menjaga kondisi sang tunggal putri utama Indonesia.

Gregoria sebelumnya dijadwalkan tampil di Australia Open 2025 yang berlangsung pada 18-23 November di State Sports Centre, Sydney. Namun kedekatan jadwal membuat PBSI dan pelatih tunggal putri Imam Tohari memilih menarik dirinya dari turnamen tersebut.

Dalam sepekan terakhir, Gregoria tampil luar biasa di Kumamoto Masters 2025, Jepang. Dia berhasil mencapai babak final dan keluar sebagai runner up setelah melewati rangkaian pertandingan yang sangat menguras tenaga.

Imam Tohari mengungkapkan, kondisi fisik Gregoria tidak memungkinkan untuk langsung berlaga lagi. Berdasarkan hasil evaluasi, pemulihan yang dibutuhkan Gregoria tidak cukup dengan waktu yang tersedia sebelum Australia Open dimulai.

“Gregoria Mariska Tunjung terpaksa ditarik dari keikutsertaannya di Australian Open 2025 setelah melihat kondisi fisik selepas final Kumamoto Masters 2025,” kata Imam dalam rilis resmi PBSI, Senin (17/11/2025).

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
1 hari lalu

Komentar Emosional Gregoria Mariska usai Runner Up Kumamoto Masters 2025

All Sport
1 hari lalu

Nyaris Comeback, Gregoria Mariska Gagal Juara Kumamoto Masters 2025

All Sport
2 hari lalu

Jadwal Final Kumamoto Masters 2025 Hari Ini: Gregoria Vs Ratchanok!

All Sport
2 hari lalu

Komentar Gregoria Mariska usai Tembus Final Kumamoto Masters untuk Ketiga Kalinya Berturut-Turut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal