Rinov/Pitha Setuju 'Rujuk', Alasannya Sungguh Berkelas

Bagas Abdiel Kharis Theo
Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari enggak puas lolos ke semifinal Thailand Open 2024 (Foto: PBSI)

JAKARTA, iNews.idGanda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, setuju rujuk. Alasan keduanya mau dipasangkan kembali sungguh berkelas. 

Rinov/Pitha mengungkapkan alasan setuju untuk dipasangkan kembali usai sempat berpisah. Mereka menilai keputusan 'CLBK' merupakan hal yang terbaik.

PBSI telah mengumumkan, juara dunia junior 2017, Rinov/Pitha dipersatukan kembali setelah sempat dipisah pada awal tahun ini. Bahkan, Rinov/Pitha sudah direncanakan untuk turun di Badminton Asia Championships 2025.

Sebelumnya, pelatih ganda campuran, Rionny Mainaky pun mengembalikan duet Rinov/Pitha karena masih menjadi salah satu pasangan terbaik ganda campuran Indonesia. Selain itu, kembalinya Rinov/Pitha juga sudah disetujui oleh kedua pemain tersebut.

Ketika ditanya tentang apa alasan mereka setuju untuk dipasangkan kembali, Rinov/Pitha mengaku banyak pertimbangan. Salah satu yang utama adalah kedua pemain sama-sama menilai masih saling membutuhkan untuk menunjukkan prestasi.

"Sama-sama kebutuhan paling ya," ucap Rinov saat ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung, Rabu (3/5/2025).

"Mungkin kalau ditanya pertimbangannya banyak, karena tidak melibatkan satu dua orang. Tapi (setelah) kita berunding dengan pelatih itu adalah yang paling baik buat kita," ujar Pitha.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
2 hari lalu

Pelatih Salut dengan Progres Putri KW di Hylo Open 2025: Teknik Meningkat!

All Sport
3 hari lalu

Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025

Soccer
6 hari lalu

Daftar Skuad Tim Bulu Tangkis Indonesia di SEA Games 2025, Dipenuhi Pemain Muda

Soccer
6 hari lalu

PBSI Patenkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri sebagai Pasangan Ganda Putra Tetap

All Sport
6 hari lalu

PBSI Turunkan Skuad Muda di SEA Games 2025, Target Emas Tetap Dicanangkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal