CONCORD, iNews.id – Trackhouse Aprilia resmi merilis livery baru MotoGP 2026 dengan konsep ganda. Langkah berani tim satelit Aprilia Racing itu langsung mencuri perhatian jelang musim baru.
Peluncuran tim dan livery Trackhouse Racing dilakukan pada Rabu (21/1/2026) malam WIB. Tim asal Amerika Serikat tersebut kembali menegaskan identitas uniknya dengan menghadirkan dua desain berbeda untuk digunakan sepanjang MotoGP 2026.
Livery pertama mengusung tema Gulf dengan dominasi warna biru muda berpadu aksen oranye ikonik. Desain klasik ini disiapkan khusus untuk beberapa seri pilihan sepanjang musim.
Corak Gulf dijadwalkan tampil pada MotoGP Thailand, Brasil, Indonesia, Malaysia, dan Italia. Kehadiran livery ini mendapat respons positif dari kedua pembalap Trackhouse Racing, Ai Ogura dan Raul Fernandez.
“Ini sangat keren, saya tak sabar keluar ke trek dengan desain ini. Semoga kalian juga menyukainya,” tutur Ogura dikutip dari laman resmi MotoGP, Rabu (21/1/2026).