Arema FC Krisis Pemain! Marcos Santos Tantang Kutukan Derbi Suramadu Demi Curi Poin di GBT

Abdul Haris
Arema FC. (Foto: X Arema FC)

Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo, Arema FC harus mengantisipasi tekanan besar dari suporter tuan rumah. Santos bahkan menegaskan pentingnya menjaga emosi karena duel ini mempertemukan dua tim dengan koleksi kartu merah terbanyak di liga musim ini.

“Saya sudah bicara dengan para pemain agar tidak melakukan pelanggaran yang menyebabkan kartu merah. Karena jika mereka mendapat itu, tentu akan merugikan tim,” tegasnya.

Dari sisi performa, Arema FC tampil lebih produktif dalam lima laga terakhir dengan mencetak tujuh gol dan meraih tujuh poin, meski kebobolan sembilan gol akibat rapuhnya lini belakang. Namun statistik head-to-head justru menunjukkan dominasi penuh Persebaya sejak 2022.

Dalam enam pertemuan terakhir, Persebaya meraih lima kemenangan dan satu hasil imbang, sedangkan Arema FC belum pernah menang pada periode itu. Kondisi inilah yang membuat derby kali ini menjadi penentu apakah Singo Edan mampu mematahkan kutukan panjang tersebut.

Saat ini kedua tim sama-sama mengoleksi 15 poin. Kemenangan di GBT akan membawa Arema FC menyalip Persebaya dan membuka jalan keluar dari tekanan hasil buruk di derbi selama bertahun-tahun.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
21 jam lalu

Hasil Persija Jakarta vs Persik Kediri di Super League: Macan Kemayoran Comeback Lawan 10 Pemain

Soccer
14 jam lalu

Persib vs Dewa United: 5 Pilar Absen, Maung Bandung Tetap Bidik Kemenangan

Soccer
1 hari lalu

Hasil Persijap Jepara vs Semen Padang di Super League: Kabau Sirah Curi Kemenangan

Soccer
2 hari lalu

On Fire! Malut United Bidik Kemenangan Keenam Beruntun di Markas Persita Tangerang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal