Argentina Vs Ekuador 1-0, Lionel Messi: Kami Masih Grogi

Reynaldi Hermawan
Kapten Argentina Lionel Messi merayakan golnya ke gawang Ekuador pada matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan di Stadion Alberto Jose Armando, Jumat (9/10/2020) pagi WIB. (Foto: Barcelona Noticias)

BUENOS AIRES, iNews.id – Kapten Timnas Argentina Lionel Messi menyebut alasan timnya cuma menang tipis 1-0 atas Ekuador pada matchday pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan, Jumat (9/10/2020) pagi WIB. Bintang Barcelona itu mengatakan rekan setimnya masih grogi.

Ini merupakan kali pertama La Albiceleste kembali beraksi setelah hampir setahun vakum. Situasi tersebut tentu membuat Messi dan kawan-kawan sibuk menyatukan chemistry di laga tadi.

Sebab persiapan jelang pertandingan melawan Ekuador juga terbilang minim. Untungnya tim besutan Lionel Scaloni itu tetap mampu meraih kemenangan berkat gol semata wayang Messi dari titik putih pada menit ke-13. Hadiah penalti diberikan setelah Lucas Ocampos dijatuhkan Pervis Estupinan di kotak terlarang.

“Kami berharap level permainan akan terus berkembang karena sudah hampir setahun kami tidak main bareng. Ini pertandingan pertama kami setelah sekian lama dan rasa grogi membuat laga jadi rumit,” kata Messi usai laga dikutip dari ESPN.

Namun peraih Ballon d’Or enam kali itu tetap bersyukur bisa meraih poin penuh di laga perdana. Argentina kini duduk di posisi kedua klasemen berbekal 3 poin setara Uruguay di singgasana yang beberapa jam sebelumnya mengalahkan Chile 2-1.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
4 hari lalu

Messi Buka Suara Soal Gelar GOAT, Bandingkan Dirinya dengan Maradona dan Michael Jordan

Soccer
16 hari lalu

Cristiano Ronaldo Kembali Jadi Pesepak Bola Termahal di Dunia

Soccer
18 hari lalu

Lionel Messi Gelar Turnamen U-16: Barcelona dan Chelsea Ikutan, Real Madrid Enggak Diajak

Internasional
18 hari lalu

Kualifikasi Piala Dunia Italia Vs Israel, Demonstran Bentrok dengan Polisi di Luar Stadion Udine

Soccer
18 hari lalu

Lionel Messi Pecahkan Rekor Neymar, Argentina Bantai Puerto Rico

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal