Meski tertarik pada klub besar, Munoz menegaskan bahwa komitmennya saat ini tetap pada Crystal Palace.
"Sekarang saya fokus pada klub saya, untuk bisa bermain dengan baik di Crystal Palace. Saya tidak terlalu memperhatikan apa yang dibicarakan, saya tidak punya informasi apa pun tentang apakah salah satu klub ini menginginkan saya atau tidak," tuturnya.
"Fokus saya adalah pada Crystal Palace dan tim nasional. Kita lihat saja nanti ketika bursa transfer musim dingin semakin dekat dan waktu yang akan menjawabnya, tetapi saat ini, konsentrasi penuh untuk dua pertandingan ini bersama tim nasional," ucapnya.
Dengan pernyataan ini, Barcelona diyakini akan mulai menyiapkan strategi untuk mendatangkan Munoz, menjadikannya kandidat utama untuk memperkuat lini belakang dan memberikan persaingan bagi Kounde. Bursa transfer musim panas mendatang diprediksi menjadi momen penting bagi Blaugrana dan penggemarnya.