Selain itu, kerasnya tembakan yang dilakukan oleh Xhaka juga sangat sulit ditaklukan. Leno pun menganggap hampir mustahil bagi setiap kiper untuk bisa menahan tembakan yang dilakukan oleh Xhaka dengan baik.
Lihat postingan ini di Instagram
“Kita semua tahu bahwa tembakan Granit sangat, sangat kuat. Tembakannya sangat tidak terduga, mustahil ditangkap dan itu tidak mudah bagi penjaga gawang,” imbuh pemain berusia 30 tahun tersebut.
Meski memiliki kualitas tendangan yang sangat baik, tetapi Xhaka bukanlah salah satu pemain yang selalu mencetak gol bagi Arsenal. Namun apabila mendapat kesempatan emas, Xhaka mampu membuat kiper lawan cukup kesulitan.
Hingga kini, Xhaka hanya mampu menghasilkan 13 gol dan 21 assist untuk Arsenal dalam 240 pertandingan. Meski begitu, Xhaka tetap memiliki kualitas yang sangat baik dalam skuad The Gunners.