Bhayangkara FC Kirim Ancaman Nyata untuk Arema FC yang Main Tanpa Yann Motta

Avirista Midaada
Bhayangkara Presisi Lampung FC bersiap meladeni Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Jumat (22/8/2025) sore. (Foto: iNews/Avirista Midaada)

Selain Wahyu, pelatih Paul Munster juga menegaskan timnya siap memanfaatkan situasi ini. Menurutnya, analisa terhadap kekuatan dan kelemahan Arema sudah dilakukan. Absennya Yann Motta menjadi salah satu faktor yang diperhitungkan dalam strategi Bhayangkara.

“Saya sudah menganalisa permainan Arema, mana yang menjadi kekuatan dan kelemahan. Kami akan fokus dan berhati-hati menghadapi Arema,” ucap Munster.

Meski memberi respek kepada Arema sebagai tim besar dengan materi pemain berkualitas, Munster tidak menutup ambisi timnya. Tiga poin penuh jadi target realistis, terutama karena Singo Edan harus menurunkan opsi lain di lini belakang seperti Anwar Rifa’i atau Brandon Scheunemann.

“Arema memang tim besar, dia memiliki pemain berkualitas, tapi saya akan fokus di tim saya sendiri. Fokus ke pertandingan besok kita akan bekerja keras untuk meraih tiga poin,” tandas Munster.

Pertandingan Arema FC melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (22/8/2025) pukul 15.30 WIB. Laga ini diyakini menjadi ajang pembuktian apakah ancaman Bhayangkara benar-benar bisa membuat Arema takluk di kandang sendiri.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
9 jam lalu

Eksel Runtukahu Jadi Pahlawan Persija! Dua Gol Keren ke Gawang Arema FC Ternyata Dibantu Bepe

Soccer
24 jam lalu

Hasil Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League: Gol Cleyton di Injury Time Selamatkan Tuan Rumah dari Kekalahan

Soccer
1 hari lalu

Hasil Arema FC vs Persija Jakarta: Macan Kemayoran Menang Comeback di Kanjuruhan, Diwarnai 2 Kartu Merah

Soccer
16 jam lalu

PSM Makassar Dapat Kabar Baik jelang Lawan Dewa United di Super League Sore Ini

Soccer
1 hari lalu

Striker Persija Eksel Runtukahu Kirim Ancaman Serius untuk Arema FC

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal