SAMARINDA, iNews.id – Borneo FC mendukung wacana penggunaan pemain U-20 pada lanjutan Liga 1 2020. Ide tersebut digulirkan PSSI untuk mendukung persiapan Timnas Indonesia U-20 jelang Piala Dunia U-20 2021 yang bakal digelar di Indonesia.
Karena pandemi virus Covid-19, semua persiapan Timnas berantakan. Kompetisi Liga 1 dan 2 juga terpaksa ditangguhkan sejak Maret lalu.
Belakangan, PSSI menyatakan siap menggulirkan lagi roda kompetisi pada September atau Oktober mendatang. Dalam lanjutannya, kompetisi akan dipusatkan di Pulau Jawa tanpa penonton dan menerapkan protokol kesehatan.
Selain itu ada juga usulan dari Asosiasi Pelatih Sepak Bola Seluruh Indonesia (APSSI) agar seluruh klub memberi banyak kesempatan buat pemain-pemain U-20 sebagai persiapan Timnas U-20. PSSI menyambut ide tersebut, dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi berencana menggulirkan regulasi penggunaan pemain U-20.
Merespons kabar tersebut, Presiden Borneo FC, Nabil Husein, mendukung penuh wacana penggunaan pemain U-20 dalam lanjutan Liga 1 musim ini. Menurutnya, regulasi itu bukan masalah besar, malah bagus buat perkembangan sepak bola Indonesia di masa mendatang.