ROMA, iNews.id – Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) resmi menunjuk Luigi Di Biagio sebagai pelatih sementara tim nasional Italia. Dia akan mengisi kekosongan pelatih setelah Gian Piero Ventura dipecat November lalu karena gagal membawa Gli Azzurri lolos ke Piala Dunia 2018, kegagalan pertama negeri Pizza itu setelah sejak terakhir gagal melaju ke Piala Dunia 1958 di Swedia.
Dengan tugas ini, Di Biagio akan memimpin Italia melakoni dua uji coba kontra Argentina di Etihad Stadium, 23 Maret mendatang, kemudian menjajal Inggris di Wembley, empat hari kemudian.
“Setelah rapat yang diadakan Senin (5/2/2018) hari ini di markas FIGC di Roma, di hadapan Komisaris Luar Biasa Roberto Fabbricini dan wakilnya Alessandro Costacurta, diputuskan untuk mempercayakan kepada Luigi Di Biagio posisi komisaris teknis tim nasional dalam dua laga internasional, Maret mendatang,” tutur FIGC dalam pernyataan resmi mereka, dilansir Soccerway.
Sebelumnya, Di Biagio merupakan nakhoda timnas Italia U-21. Dia menyambut tugas ini sebagai kesempatan dan kepercayaan besar buatnya. Dia juga menyebut, pengalaman melatih timnas Italia U-21 membuatnya lebih baik.
“Ini adalah kesempatan bagus. Saya benar-benar ingin segera memulai, saya di sini untuk bekerja, saya memiliki banyak hal dalam pikiran dan saya akan mencoba mewujudkannya,” ucap pelatih 46 tahun itu kepada Premium Sport.