JAKARTA, iNews.id - FIFA memprediksi Marselino Ferdinan bersinar di 2025. Mereka juga menyoroti aksi selebrasi tengil bintang Timnas Indonesia itu.
FIFA baru saja merilis enam pemain Asia yang patut dinantikan aksinya tahun depan. Marselino masuk ke dalam daftar.
Penyerang Oxford United itu bersanding dengan bintang-bintang lainnya seperti Mohammad Abualnadi (Yordania), Abbosbek Faysullaev (Uzbekistan), Ali Jasim (Irak), Marcus Meloni (Uni Emirat Arab), dan Seol Youngwoo (Korea Selatan).
"Ferdinan memiliki keterampilan teknis yang mengesankan dan kemampuan membaca permainan dalam perannya sebagai gelandang serang," tulis FIFA di situs resminya dikutip, Selasa (31/12/2024).
Marselino memang menjadi salah satu pemain kunci Timnas Indonesia era Shin Tae-yong. Mantan pemain Persebaya Surabaya itu tampil memukau sepanjang 2024.
Dia membawa Garuda lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023. Kemudian dia juga berkontribusi mengantarkan Timnas Indonesia hingga ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.