Pria yang identik berkepala plontos itu mengatakan bakal memastikan wasit tampil tanpa kesalahan. Ofisial pertandingan yang dipilih akan berpartisipasi beberapa hari sebelum turnamen dimulai dalam seminar persiapan akhir.
Itu dengan meninjau dan menganalisis klip video situasi pertandingan nyata, dan mengambil bagian dalam sesi pelatihan praktis dengan para pemain yang akan difilmkan agar peserta dapat menerima umpan balik instan dari instruktur.
“Menyusul kesuksesan Piala Dunia U-20 FIFA di Argentina, turnamen ini akan memberikan kesempatan kepada ofisial pertandingan FIFA yang berbakat untuk menunjukkan keahlian mereka di kancah internasional sambil mengambil langkah maju yang penting dalam karier mereka,” tambah Collina.
Sementara itu, Direktur Wasit FIFA Massimo Busacca mengatakan persiapan para ofisial untuk Piala Dunia U-17 akan fokus pada berbagai topik. Antara lain membaca dan memahami permainan, kerja tim, dan pentingnya mendapatkan posisi atau sudut terbaik serta berada di posisi yang tepat. Selain itu, pemahaman posisi wasit yang tepat pada waktu yang tepat untuk membuat keputusan.
“Filosofi Wasit FIFA kami adalah kunci kinerja wasit dan oleh karena itu kami bertujuan untuk mencapai konsistensi dan keseragaman di seluruh permainan. FIFA, penting untuk memastikan bahwa wasit pertandingan terbaik dari seluruh dunia dipilih untuk kompetisi FIFA,” tutur Busacca.