Gawat! Pemain Abroad Belum Tentu Perkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024

Ilham Sigit Pratama
Elkan Baggott (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNews.id – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir ikut pusing pemain abroad belum tentu bisa memperkuat Timnas Indonesia U-23 2024 di Piala Asia U-23 2024. Pasalnya, turnamen tersebut tidak termasuk agenda FIFA sehingga klub tidak wajib melepas pemain.

Piala Asia U-23 2024 digelar dari 15 April hingga 3 Mei 2024. Pratama Arhan yang berkarier di Tokyo Verdy kemungkinan besar bisa dilepas. Karena Liga 2 Jepang (J-League 2) biasanya memasuki masa pramusim pada periode tersebut. 

Namun para pemain yang berkarier di Eropa agak sulit dilepas oleh klub mereka. Bek tengah, Elkan Baggott akan sulit dilepas Ipswich Town, mengingat EFL Championship 2023/2024 masih berjalan pada periode tersebut. 

Marselino Ferdinan yang membela KMSK Deinze juga mengalami hal serupa di Challenger Pro League. Begitu pula dengan Ivar Jenner bersama Jong Utrecht dan Rafael Struick yang memperkuat ADO Den Haag di Eerste Divisie. 

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Artikel Terkait
Soccer
31 menit lalu

Publik Prancis Terpesona dengan Calvin Verdonk, Dikasih Nilai Berapa?

Soccer
5 jam lalu

Marselino Ferdinan Pamer Skill di AS Trencin, Komentar Ole Romeny dan Mauro Zijlstra Jadi Sorotan!

Soccer
3 jam lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

All Sport
21 jam lalu

PSSI Fokus Cari Pelatih Baru, Anggota Exco Ini Pastikan Shin Tae-yong Tak Masuk Agenda

Soccer
2 hari lalu

PSSI Bantah Isu 10 Exco Setuju Shin Tae-yong Kembali Tangani Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal