Gebrakan Indonesia Masters 2026, Istora Senayan Dibuka untuk Umum Tanpa Tiket

Cikal Bintang Raissatria
Indonesia Masters 2026 membuka akses Kompleks Istora Senayan tanpa tiket. (Foto: IMG/Bagas Abdiel)

JAKARTA, iNews.id - Indonesia Masters 2026 menghadirkan gebrakan besar dengan membuka akses Kompleks Istora Senayan untuk masyarakat umum, termasuk penggemar yang tidak memiliki tiket pertandingan.

Ketua Panitia Pelaksana Indonesia Masters 2026, Achmad Budiarto, memastikan pencinta bulu tangkis tetap bisa menikmati kemeriahan turnamen meski tanpa menonton langsung di dalam venue pertandingan.

Turnamen bulu tangkis level Super 500 ini dijadwalkan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada 20–25 Januari 2026 dan akan diikuti deretan atlet top dunia dari berbagai negara.

Pada edisi kali ini, Indonesia Masters hadir dengan konsep berbeda dibandingkan tahun sebelumnya, terutama dari sisi akses dan tata kelola area yang dibuat lebih terbuka dan ramah pengunjung.

Budi menyebut penggemar tidak perlu membeli tiket untuk masuk ke Kompleks Istora Senayan, kecuali saat ingin memasuki gedung utama pertandingan yang tetap menerapkan sistem penyaringan.

“Ada perbedaan dengan edisi tahun lalu. Setting kita sekarang lebih bersahabat. Dari sisi harga tiket juga bersahabat. Kami lakukan itu demi bulu tangkis Indonesia dengan harapan masyarakat bisa datang bebrondong-bondong,” kata Budi kepada awak media, termasuk iNews Media Group di Istora Senayan, Jakarta, Senin (19/1/2026).

“Setting (tempat) juga bersahabat. Di lantai 2 kami siapkan UMKM bisa dinikmati tak hanya yang beli tiket, tapi semua yg datang ke Istora juga bisa nikmati. Harga juga lebih bersahabat,” sambungnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
All Sport
3 jam lalu

Jadwal Lengkap dan Link Live Streaming Indonesia Masters 2026, Saksikan di VISION+

All Sport
10 jam lalu

Ini Alasan Jonatan Christie Mundur dari Indonesia Masters 2026

All Sport
17 jam lalu

Hadiah Rp8,48 Miliar, Indonesia Masters 2026 Jadi Magnet Bintang Dunia

All Sport
2 hari lalu

Indonesia Masters 2026 Jadi Panggung Pembuktian Apriyani Rahayu dengan Pasangan Anyar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal