Presiden Persija, Mohamad Prapanca, pun menyambut Gustavo dengan suka cita.
“Kualitas Gustavo sebagai striker sudah tak diragukan lagi. Total 14 gol yang telah ia ciptakan menjadi indikator bahwa memboyongnya ke Persija adalah keputusan yang tepat,” kata Prapanca.
Gustavo melengkapi kuota 6 pemain asing Persija. Sebelumnya, Macan Kemayoran sudah memiliki Marko Simic, Ondrej Kudela, Ryo Matsumura, Maciej Gajos dan Oliver Bias.