Hasil 6 Besar Sepak Bola PON XX Papua: Jatim Pesta Gol ke Gawang Kaltim

Andika Rachmansyah
Tim sepak bola putra Jawa Timur (Jatim) pesta gol ke gawang Kalimantan Timur (Kaltim) di lanjutan babak enam besar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.(foto: PB PON XX Papua 2021).

JAYAPURA, iNews.id- Tim sepak bola putra Jawa Timur (Jatim) pesta gol ke gawang Kalimantan Timur (Kaltim) di lanjutan babak enam besar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021. Jatim menang 5-1.

Laga tersebut digelar di Stadion Barnabas Youwe, Jumat (3/10/2021). Jatim sangat mendominasi permainan sejak awal laga.

Lima gol Jatim dicetak Dian Sasongko menit ke-6, Muhamad Faisol di menit ke-9, lalu menit 48, Dwiki menit 57 dan satu gol bunuh diri di tengahan babak kedua. Kaltim hanya membalas satu gol lewat aksi Agus Santoso menit 45.

Jalannya Pertandingan: 

Jawa Timur langsung tancap gas setelah peluit dibunyikan. Terlihat mereka mendominasi jalannya pertandingan di menit-menit awal.

Terbukti, mereka berhasil mencetak gol cepat. Yang mana gol tersebut dicetak oleh  Dian Sasongko  di menit ke-6 dan Muhamad Faisol di menit ke-9. Jawa Timur  unggul 2-0 atas Kalimantan Timur.

Di menit ke-33 Jatim mendapat peluang emasnya. Pasalnya Muhamad Faisol melakukan aksi individu yang sangat apik. Dia mengecoh empat pemain Kaltim termasuk kipernya, namun sayang tendangannya masih melenceng ke sisi kiri gawang.

Meski hanya mengandalkan serangan balik, Kaltim berhasil mendapatkan peluang emasnya di menit ke-37 melalui Agus Santoso. Akan tetapi tendangan yang dilesatkan berhasil di hadang oleh lini pertahanan Jawa Timur.

Menjelang akhir pertandingan babak pertama, Kaltim berhasil memperkecil skor. Adalan Agus Santoso yang mencetak gol tersebut di menit ke-45. Peluit akhir babak pertama pun dibunyikan. Jatim unggul 2-1 atas Kaltim.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Gempa Hari Ini Guncang Sumenep Jatim, Berkekuatan Magnitudo 4,1

Nasional
2 bulan lalu

Potensi Cuaca Ekstrem, BMKG Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jateng dan Jatim

Nasional
2 bulan lalu

KPK Tahan Anak Eks Gubernur Kaltim Awang Faroek, Kasus Suap Izin Tambang

Nasional
4 bulan lalu

Densus Tangkap 6 Terduga Teroris di Jakarta hingga Kaltim

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal