Hasil Cagliari Vs Inter Milan: Lautaro Martinez Brace, Perburuan Scudetto Makin Panas

rio eristiawan
Striker Inter Milan, Lautaro Martinez menaklukkan kiper Cagliari, Alessio Cragno demi mencetak gol dalam laga Liga Italia 2021/2022 di Stadion Sardegna Arena, Senin (16/5/2022). (Foto: REUTERS)

CAGLIARI, iNews.id - Inter Milan berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Cagliari dalam pertandingan lanjutan Liga Italia 2021/2022. Duel itu berlangsung di Stadion Sardegna Arena, Senin (16/5/2022) dini hari WIB.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez tampil tajam pada laga ini. Pemain asal Argentina itu sukses menyarangkan dua gol alias brace ke gawang Cagliari yang dikawal Alessio Cragno.

Perburuan scudetto pun semakin panas menjelang laga pekan terakhir Liga Italia. Inter Milan masih menguntit tim sekota AC Milan yang duduk di puncak klasemen dengan selisih dua poin saja. Adapun pada laga sebelumnya sang rival AC Milan menang 2-0 melawan Atalanta.

Jalannya Pertandingan
Babak Pertama

Pertandingan baru berjalan tiga menit Inter langsung memberikan ancaman untuk pertahanan Cagliari. Namun kiper Cagliari berhasil melakukan penyelamatan apik untuk menggagalkan tendangan Ivan Perisic yang mengarah ke sisi kiri gawang.

Sementara pada menit kesembilan giliran kiper Inter yang berhasil melakukan penyelamatan gemilang, setelah berhasil memblok tendangan Charalampos Lykogiannis. Pada menit ke-21 kiper Cagliari kembali melakukan penyelamatan penting, setelah memblok tendangan Lautaro Martinez.

Usaha Inter untuk mencetak gol pun berhasil pada menit ke-25 usai tendangan Matteo Darmian gagal diselamatkan oleh kiper Cagliari. Berhasil unggul satu gol membuat Inter meningkatkan permainan menyerang, pada menit ke-35  Alessandro Bastoni hampir menggandakan keunggulan timnya melalui sundulan.

Pada menit ke-41 tendangan  Leonardo Pavoletti masih belum berhasil menyamakan skor untuk Cagliari. Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan Inter 1-0 atas Cagliari.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
19 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Italia: Inter Milan Bungkam Lazio, AS Roma Hajar Udinese

Soccer
2 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia: AC Milan Ditahan Parma, Juventus Gagal Rajai Derby Turin

Soccer
3 hari lalu

Christian Pulisic Beri Kabar Baik untuk Fans AC Milan jelang Lawan Parma

Soccer
5 hari lalu

Sejarah Baru AC Milan dan Inter: San Siro Resmi Dibeli dan Akan Disulap Jadi Ikon Baru Dunia

Soccer
6 hari lalu

AC Milan Terancam Kehilangan Mike Maignan, Chelsea Siap Siaga di Garis Depan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal