BIRMINGHAM, iNews.id – Kejutan banyak terjadi pada pekan keempat Premier League. Yang paling mengagetkan adalah kekalahan 2-7 sang juara bertahan Liverpool saat sowan ke Villa Park, markas Aston Villa, Senin (5/10/2020) dini hari WIB.
Ini merupakan pertama kalinya The Reds kebobolan tujuh gol sejak 1963. Kekalahan memalukan itu juga memutus rangkaian tiga kemenangan beruntun mereka musim ini.
Dengan hasil ini, tinggal dua tim saja yang selalu menang dari empat laga Premier League, yakni Villa dan Everton. Alhasil Liverpool kini mogok di peringkat kelima.
Beberapa jam sebelumnya, Manchester United juga tertampar kekalahan 1-6 di kandang sendiri saat menjamu Tottenham Hotspur di Old Trafford, Minggu (4/10/2020) malam WIB.
Ini menjadi kekalahan kedua yang dialami MU di kandang. Sebelumnya, mereka juga sempat kalah 1-3 saat menjamu Crystal Palace, 19 September lalu. Kondisi ini membuat The Red Devils tercecer di peringkat ke-16 dengan nilai 3.