Hasil Kualifikasi Piala Asia U-23: Drama 5 Gol, Indonesia Dikalahkan Australia

Andika Rachmansyah
Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Timnas Australia U-23 dengan skor 3-2 pada leg pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23.. (Foto: PSSI)

DUSHANBE, iNews.id- Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Timnas Australia U-23 dengan skor 3-2 pada leg pertama Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23. Indonesia harus bisa menang selisih dua gol di leg kedua jika ingin lolos ke Piala Asia U-23.

Laga tersebut digelar di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Selasa (26/10/2021) 19.00 WIB. Sempat tampil kokoh di babak kedua, lini belakang Garuda Muda porak-poranda di awal babak kedua.

Baru 15 menit babak kedua gawang Ernando sudah kemasukan 2 gol. Meski sempat memperkecil ketertinggalan namun Indonesia U-23 harus mengakui kehebatan Australia U-23.

Jalannya pertandingan:

Berstatus sebagai tuan rumah, skuad Garuda Muda bermain mencoba menekan sejak peluit dibunyikan. Namun, pertahanan Australia masih terlalu kokoh.

Australia melancarkan serangan cepat di awal babak pertama. Pada di menit ke-5, Ramai Rumakiek terpaksa melakukan pelanggaran ke pemain Australia di kotak penalti.

Ernando sang penjaga gawang berhasil menahan tendangan penalti yang dieksekusi Patrick Wood. Ernando memang tampil sangat baik pada pertandingan tersebut.

Pasalnya, lini pertahanan Garuda Muda terus digempur oleh para pemain Negeri Kangguru, Australia. Kendati demikian, kiper berusia 19 tahun itu berkali-kali sukses melakukan save yang sangat baik. Hingga 20 menit pertandingan berjalan, skor masih 0-0.

Skuad Garuda Muda hanya mengandalkan serangan balik sebab Australia mendominasi permainan.

Tekanan demi tekanan terus dilakukan oleh para pemain Negeri Kangguru, Australia. Meski demikian, Asnawi Mangkualam dan kolega sangat solid menjaga lini pertahanan Indonesia.

Lagi-lagi Ernando menjadi tembok kokoh bagi lini serang Australia. Dia melakukan penyelematan krusialnya dilakukan di menit ke-37.

Meski tampil di bawah tekanan, namun lini pertahanan masih sangat solid. Hingga peluit babak pertama dibunyikan, skor berakhir kacamata alias 0-0.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
5 jam lalu

Gabung Agensi Top Dunia! Mees Hilgers Dapat Klub Baru di 2026

Soccer
17 jam lalu

Siap-Siap! John Herdman Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pekan Depan

Soccer
24 jam lalu

Kejutan! Mantan Pemain Timnas Indonesia Pensiun di Usia 27 Tahun

Soccer
1 hari lalu

Media Belanda Sebut Karier Ivar Jenner di FC Utrecht Sudah Tamat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal