Hasil Liga 1: Taktik Alfredo Vera Tak Jalan, Persita Dibantai Barito Putera

Fitradian Dimas Kurniawan
Persita Tangerang dibantai Barito Putera di lanjutan Liga 1 2022-2023. Permainan Persita tak berkembang sepanjang laga. (foto: Twitter/Liga1match).

Babak Kedua

Begitu paruh kedua dimulai, Barito langsung tampil menyerang. Mereka bahkan sukses menambah keunggulan pada menit ke-48. Adalah Da Silva yang sukses menjebol gawang Persita lewat sepakannya.

Semakin tertinggal, Persita tak menyerah. Mereka terus mencoba untuk mengejar ketertinggalan. Peluang memperkecil ketertinggalan datang pada menit ke-52. Sayang, tandukan Wildan Ramdhani dapat ditepis kiper Barito, Joko Ribowo.

Belum menyerah, Persita terus mencari celah. Pada menit ke-65, peluang kembali didapat Persita. Meski demikian, tandukan Heri Susanto tak menemui sasaran dan melebar ke sisi gawang.

Keunggulan Barito nyaris makin menjauh pada menit ke-76. Da Silva menanduk bola dari posisi sepak pojok. Namun, dia gagal mencetak hattrick, usai bola melambung.

Setelah itu, kedua tim saling jual beli serangan. Hanya saja, baik Persita dan Barito belum bisa menambah gol hingga laga usai. Barito pun merebut kemenangan dengan skor 3-0.

SUSUNAN PEMAIN


PERSITA TANGERANG (3-4-3)
Muhammad Rizky Darmawan; Mario Jardel, Agustín Cattáneo, Yohanes Kandaimu; Muhammad Toha, Shin-yeong Bae, Elisa Yahya Basna, Abu Rizal Maulana; Wildan Ramdhani, Osas Saha, Ezequiel Vidal
Pelatih: Angel Alfredo Vera

BARITO PUTERA (4-2-3-1)
Joko Ribowo; Bagas Kaffa, Yuswanto Aditya, Renan Alves, Frank Sokoy; Nazar Nurzaidin, Bayu Pradana Andriatmoko; Rizky Rizaldi Pora, Mike Ott, Ferdiansyah; Rafael Silva
Pelatih: Isnan Ali 

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
4 hari lalu

Hasil Bali United vs Persita Tangerang di Super League: Duel di Stadion Dipta Berakhir Tanpa Gol

Soccer
12 hari lalu

Rekor Tandang PSIM Dirusak Persita, Van Gastel Beri Komentar Begini

Soccer
12 hari lalu

Hasil Super League: Persita Tangerang Hancurkan PSIM Yogyakarta 4-0 di Indomilk Arena!

Soccer
13 hari lalu

PSIM Yogyakarta Siap Perpanjang Rekor Tandang, Persita Jadi Ujian Berat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal