SURABAYA, iNews.id - Timnas Indonesia U-17 tertinggal dari Maroko dengan skor 1-2. Matchday ketiga Grup A Piala Dunia U-17 2023 itu berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (16/11/2023).
Jalannya Pertandingan
Begitu pertandingan dimulai, Timnas Indonesia U-17 berusaha untuk tampil menyerang. Beberapa peluang juga mampu diciptakan. Sayang, pergerakan mereka dapat diantisipasi oleh lini belakang Timnas Maroko U-17.
Timnas Maroko kemudian mampu menyerang balik. Mereka bahkan nyaris memimpin pada menit ke-16. Namun, serangan Abdel Hamid Maali mampu dihalau kiper Timnas Indonesia, Ikram Al Giffari.
Petaka bagi Indonesia datang pada menit ke-29. Welberlieskott Jardim dianggap menjatuhkan lawan di kotak terlarang dan wasit menunjuk titik putih. Ayoub Chaikhoun yang menjadi eksekutor sukses melaksanakan tugasnya.