Momentum positif tersebut kemudian mampu dimaksimalkan oleh Timnas Maroko U-17. Mereka mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-38. Kali ini, Abdelhamid Ait Boudlal yang mencetak gol.
Memasuki menit ke-42, Timnas Indonesia berhasil memperkecil ketertinggalan. Nabil Asyura sukses mencetak gol melalui tendangan bebas. Torehannya itu membawa Timnas Indonesia U-17 mengakhiri babak pertama dengan skor 1-2.
SUSUNAN PEMAIN
TIMNAS MAROKO U-17
Taha Benrhozil, Hamza Koutoune, Abdelhamid Ait Boudlal, Yasser El Aissati, Mohamed Hamony, Ismail Bakhty, Ayoub Chaikhoun, Abdel Hamid Maali, Mohamed Katiba, Anas Alaoui Ayman Ennair
Pelatih: Said Chiba
TIMNAS INDONESIA U-17
Ikram Al Giffari, Rizdjar Nurviat, Iqbal Gwijangge, Welberlieskott Jardim, Sultan Zaky, Riski Afrisal, Figo Dennis, Hanif Ramadhan, Nabil Asyura, Ji Da Bin, Arkhan Kaka
Pelatih: Bima Sakti