Pria yang juga menjabat Direktur Teknik PSSI itu mengatakan tidak melarang pemain konsumsi kuliner khas lebaran. Namun, dia minta mereka mengonsumsi makanan tersbut tak berlebihan.
"Kalau dia misalnya suasana lebaran mencicipi makanan-makanan khas yang dibikin oleh bapak ibunya, kenapa tidak? Dan saya pikir mereka paham betul apa yang akan dia lakukan," ucapnya
Timnas Indonesia U-20 akan menjalani beberapa agenda penting seperti Piala AFF U-19 2024, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Di mana tujuan akhirnya yaitu diharapkan bisa lolos ke Piala Dunia U-20 2025 Chile.