BOGOR, iNews.id- Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri mengaku tak masalah Jordi Amat bergabung ke raksasa Malaysia Johor Darul Ta'zim (JDT). Sebab, menurutnya dalam sepak bola pemain bebas menentukan pilihan.
Para pecinta sepak bola Indonesia cukup menyayangkan Jordi Amat memilih melanjutkan karier ke Liga Malaysia. Sebab, mereka ingin melihat Jordi Amat tetap berkerier di Liga Eropa.
Sebelumnya, Jordi Amat membela tim Liga Belgia, KAS Eupen. Namun, pemain itu tidak memperpanjang kontrak dengan tim tersebut.
Indra Sjafri mengatakan pesepakbola profesional bebas dalam menentukan sikapnya dalam karier. Dia yakin kualitas Jordi tak akan menurun meski main di JDT.
"Dalam sepak bola bebas menentukan sikapnya sendiri. Walaupun, Jordi bermain di Liga Malaysia bukan berarti kualitasnya menurun," kata Indra Sjafri di Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/6/2022).