Jelang bubaran Inggris mendapat hadiah penalti setelah Sverrir Ingi Ingason melakukan handball di kotak terlarang. Dia melakukan protes berlebihan hingga wasit mengeluarkan kartu kuning kedua untuknya. Hadiah penalti dieksekusi Sterling dengan baik.
Islandia juga diberikan penalti pada masa injury time setelah Joseph Gomez melanggar Holmbert Aron Fridjonsson. Sayangnya Birkir Bjarnason yang ditunjuk menjadi algojo gagal menuntaskan tugas. Tendangannya melambung dari gawang.
SUSUNAN PEMAIN
ISLANDIA (4-4-2)
Halldorsson; Hermannsson, Arnason, Ingason, Magnusson; Thorsteinsson (Sigurdsson 66), Palsson, Bjarnason, Traustason (Hallfredsson 76); Boedvarsson (Fridjonsson 90), Gudmundsson
Pelatih: Erik Hamren
INGGRIS (4-3-3)
Pickford; Walker, Gomez, Dier, Trippier; Ward-Prowse, Rice, Foden (Ings 68); Sancho (Alexander-Arnold 73), Kane (Greenwood 78), Sterling
Pelatih: Gareth Southgate