Inter Milan Pesta Gol ke Gawang Bologna, Edin Dzeko Menggila

Muammar Yahya Herdana
Inter Milan pesta gol ke gawang Bologna dilanjutan Liga Italia 2021/2022. Nerazzurri menang telak 6-1. Edin Dzeko menjadi bintang dengan dua gol. (foto: REUTERS).

MILAN, iNews.id- Inter Milan pesta gol ke gawang Bologna di lanjutan Liga Italia 2021/2022. Nerazzurri menang telak 6-1.

Laga tersebut dilangsungkan di Giuseppe Meazza, Sabtu (18/9/2021) malam WIB. Bologna tidak mampu berbuat banyak dalam meladeni Inter Milan yang sangat agresif untuk mencetak gol. Edin Dzeko menjadi bintang di laga ini dengan torehan dua gol.

Jalannya Pertandingan:

Inter Milan langsung membombardir Bologna di menit-menit awal pertandingan. Bologna tampak tidak siap dengan tempo permainan cepat Inter Milan.

Hasilnya, Inter langsung mampu unggul di menit ke-6. Lautaro Martinez mampu mencetak gol cepat setelah berhasil mengeksekusi umpan yang diberikan oleh Denzel Dumfries ke sisi atas kiri gawang Bologna.

Inter pun mampu menikmati jalannya pertandingan dengan mampu menguasai bola dengan lebih baik. Bologna yang kerap mencoba melakukan serangan balik hampir selalu dapat digagalkan oleh lini pertahanan Nerazzurri.

Meski begitu Bologna tidak menyerah untuk terus mencoba membuka peluang agar dapat menghasilkan gol penyeimbang. Namun pertahanan Inter Milan masih terlalu solid dan sulit untuk ditembus oleh lini serang Bologna.

Mampu tampil lebih rapi, Inter mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-30. Umpan Federico Dimarco mampu dieksekusi dengan baik oleh Milan Skriniar dengan sundulannya yang tidak bisa ditepis.

Bologna pun tidak mampu mengembangkan permainannya dan kembali kecolongan pada menit ke-34. Nico Barella mampu membuat tembakan tajam yang memuat Bologna tak berkutik. Skor 3-0 bertahan hingga turun minum.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
10 jam lalu

Hasil Lengkap Liga Italia: Inter Milan Bungkam Lazio, AS Roma Hajar Udinese

Soccer
1 hari lalu

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia: AC Milan Ditahan Parma, Juventus Gagal Rajai Derby Turin

Soccer
5 hari lalu

Sejarah Baru AC Milan dan Inter: San Siro Resmi Dibeli dan Akan Disulap Jadi Ikon Baru Dunia

Soccer
7 hari lalu

AC Milan Taklukkan AS Roma! Maignan Pahlawan, Rossoneri Dekati Puncak Serie A 

Soccer
8 hari lalu

Hasil Hellas Verona vs Inter Milan di Liga Italia: I Nerazzurri Raih Kemenangan Dramatis

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal