Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini: Indonesia Vs Brunei, Saatnya Tim Garuda Cetak Banyak Gol

Dimas Wahyu Indrajaya
Bintang Timnas Indonesia Witan Sulaeman dan Pratama Arhan siap membawa tim Garuda menang melawan Brunei di laga kedua Piala AFF 2022. (Foto: Ist)

KUALA LUMPUR, iNews.id - Timnas Indonesia akan melawan Brunei Darussalam di Piala AFF 2022. Indonesia mengincar kemenangan di laga tandang tersebut.

Laga itu akan berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia pada Senin (26/12/2022). Laga ini kick off pukul 17.00 WIB.

Indonesia diunggulkan di laga tersebut. Secara rekor skuad Garuda unggul atas Brunei.

Dilansir dari 11V11, Indonesia menang 6 kali dan masing-masing imbang serta kalah dua kali. Pertemuan terakhir terjadi pada laga persahabatan 2012 lalu. Saat itu, Indonesia menang 5-0.

Meski pernah kalah, Indonesia memiliki catatan menarik kala menang melawan Brunei. Tim Merah Putih selalu cleansheet saat menang.

Kemenangan terbesar terjadi saat kedua tim bertarung di SEA Games 1989. Saat itu Indonesia menang 6-0 di mana Mustaqim mencetak hattrick.

Indonesia sendiri sedang memburu banyak gol mengingat hanya menang 2-1 saat melawan Kamboja pada laga perdana Jumat (23/12) lalu. Pasukan Shin Tae-yong bisa saja merealisasikannya mengingat Brunei menjadi lumbung gol bagi tim-tim di Grup A.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
19 menit lalu

Geger! Jordi Cruyff Diam-Diam Temui Petinggi Ajax di Barcelona, Hengkang dari Timnas Indonesia?

Soccer
8 jam lalu

Erick Thohir Jawab Rumor Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia

Soccer
20 jam lalu

Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia? Erick Thohir Beri Respons Mengejutkan!

Soccer
21 jam lalu

Erick Thohir Berikan Update Terbaru soal Pencarian Pelatih Baru Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal