Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Sore Ini

Cikal Bintang
Jadwal Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sore ini, Kamis (6/6/2024) (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id – Jadwal Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sore ini, Kamis (6/6/2024) sudah dirilis. Kedua tim bentrok pada matchday kelima Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tak mempermasalahkan ranking FIFA Skuad Garuda ketinggalan jauh dari Irak. Pelatih asal Korea Selatan itu percaya diri timnya berkembang dan punya cara tersendiri untuk meraih kemenangan.

Jika menilik ranking FIFA, posisi Timnas Indonesia jauh di bawah Irak. Skuad Garuda saat ini menempati ranking 134, sedangkan Singa Mesopotamia berada di peringkat ke-58.

Ketimpangan ranking itu nyatanya tidak menjadi masalah untuk Shin Tae-yong. Juru taktik berusia 53 tahun itu menegaskan, Timnas Indonesia punya cara tersendiri untuk meraih kemenangan di laga mendatang.

“Memang beda jauh secara FIFA ranking tetapi saya tetap memotivasi para pemain agar bisa tampil percaya diri karena kami sudah kompak dan kami levelnya sudah semakin meningkat,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga, Rabu (5/6/2024).

“Jelas kita semakin baik secara performa. Memang sempat dibicarakan juga kita tidak ada yang tahu hasil pertandingan besok akan seperti apa. Namun, saya pikir ini ajang buat kita bisa membawa hasil yang baik,” sambungnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
13 hari lalu

Resmi! AFC Nations League Diluncurkan, Timnas Indonesia Ketiban Untung

Soccer
19 hari lalu

Shin Tae-yong Ungkap Curhat Pemain Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026

Soccer
19 hari lalu

Shin Tae-yong Bantah Keras Isu Ruang Ganti Timnas Indonesia di China

Soccer
22 hari lalu

Semprot Exco PSSI, Asnawi Buka-bukaan soal Polemik Kapten Timnas Indonesia saat Lawan China

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal